Pantai Kasap

Kabupaten Pacitan terkenal dengan keindahan wisata pantainya. Berbicara mengenai keindahan pantai di Kota Pacitan memang sangat menarik. Salah satu pantai yang masih alami dan belum banyak diketahui wisatawan yaitu Pantai Kasap.

pantai kasap
Pantai kasap, instagram @drg.dentadio

Harga Tiket Masuk Pantai Kasap

Pantai ini memiliki keindahan yang sangat eksotik dengan gulungan ombak yang cukup besar. View di sekitar pantai hampir sama dengan Pantai Raja Ampat yang cukup populer di Papua.

Harga tiket masuknya hanya Rp. 7.000,- dan cukup dibayarkan sekali di loket pembelian karcis masuk ke tempat wisata Pantai Watu Karang. Disini, Anda tidak hanya akan menikmati wisata pantai saja namun juga keindahan Sungai Cokel.

Di area pantai terdapat perahu nelayan yang disewakan dengan tarif Rp. 15.000,- untuk menyusuri sepanjang Sungai Cokel yang masih terhubung dengan pantai. Tarif untuk parkir kendaraan roda empat Rp 5.000,- dan untuk roda dua Rp. 2.000,-.

Rute ke Pantai Kasap

Di kota ini memang terdapat banyak wisata pantai, Mulai dari pantai yang sudah dikelola pemerintah maupun belum dan masing-masing memiliki keunikan tersendiri.

Untuk berkunjung ke pantai ini, Anda bisa mengambil jalur ke arah Pantai Watu Karang. Kemudian dari gerbang loket pintu masuk, Anda belok ke arah kiri dan jalan lurus terus sampai menemukan tempat wisata pantai ini.

Jika dilihat dari kemiripannya, banyak netizen yang menyebut pantai ini sebagai Raja Ampatnya Kota Pacitan. Karena kondisi jalannya yang lumayan sempit, Anda harus ekstra hati-hati dalam mengendarai kendaraan roda empat.

Setelah tiba di tempat parkir, Anda bisa memarkir kendaraan terlebih dahulu dan melanjutkan perjalanan menuju pantai dengan jalan kaki.

Maps Pantai Kasap

Fasilitas Pantai Kasap

Karakteristik yang terlihat sangat jelas di pantai ini yaitu berupa batu-batu karang dan pasir putih yang cukup lembut. Selain itu, pantai di Kota Pacitan ini memiliki ombak laut yang besar, jadi bagi Anda yang ingin berenang atau bermain air laut di tepian harus selalu waspada.

  • TPI (Tempat Pelelangan Ikan)

Di pantai ini terdapat tempat pelelangan ikan hasil laut para nelayan. Selain untuk memenuhi kebutuhan masyarakat juga bisa dijadikan sebagai oleh-oleh para wisatawan yang berkunjung ke pantai ini.

Akan tetapi, Anda harus membawanya dengan box styrofoam untuk menjaga keawetannya seafood yang dibelanjakan selama perjalanan kembali.

  • Home stay

Untuk bisa menikmati segala keindahan yang ditawarkan pantai ini, maka tidak cukup jika Anda hanya berkunjung satu hari. Anda bisa menghabiskan dua hari atau lebih untuk menjelajah seluruh kawasan pantai.

Anda tidak perlu bingung, karena di area kawasan pantai terdapat homestay yang bisa disewa untuk melakukan istirahat dan bermalam selama liburan.

Spot Menarik Pantai Kasap

Pantai ini memiliki garis pantai yang cukup sempit dan membentuk teluk berpasir. Di bagian sisi kanan dan kirinya diapit oleh tebing yang tinggi. Ada beberapa spot menarik yang bisa disambangi.

  • Keindahan di atas bukit
pemandangan diatas bukit pantai kasap
Pemandangan diatas bukit pantai kasap, instagram @shellmi_evietha

Anda bisa naik ke atas bukit menyaksikan keindahan pantai yang hampir sama dengan Raja Ampat di Provinsi papua. Jika sudah tiba di atas bukit, Anda akan dimanjakan dengan pemandangan yang sangat menakjubkan. Anda bisa melihat pulau-pulau kecil yang terdapat di tengah laut secara jelas.

  • Hamparan pasir putih
pasir putih pantai kasap
Pasir putih pantai kasap, instagram @evi.nandrini

Pantai ini menawarkan keindahan alam yang masih sangat alami dan menarik untuk dikunjungi. Karena masih tergolong alami dan belum dikelola pemerintah secara penuh. Tidak heran jika pantai ini masih sepi pengunjung, sehingga terlihat masih asri dan bersih dari kotoran sampah.

Karena memiliki hamparan pasir yang sangat luas, Anda bisa menikmati hembusan semilir angin laut sambil bersantai di tepi pantai untuk menikmati deburan ombak.

  • Menikmati sunset
foto sunset pantai kasap
Foto sunset pantai kasap, instagram @drg.dentadio

Tidak hanya itu, di sore hari Anda juga bisa menyaksikan sunset dari atas bukit yang cukup sempurna untuk mengabadikan momen dengan kamera.

Jadi tunggu apalagi, segera rencanakan waktu libur Anda untuk berkunjung ke Pantai Kasap. Untuk tetap menjaga keindahan pantai, sebagai pengunjung sebaiknya selalu menjaga kebersihan dan tidak meninggalkan sampah di tepi pantai.

FAQ tentang Pantai Kasap di Pacitan

1. Apa yang membuat Pantai Kasap di Pacitan begitu istimewa?

Pantai Kasap di Pacitan menawarkan keindahan alam yang eksotis dengan pasir putih lembut, ombak yang menggelombang, dan pemandangan karang yang menakjubkan. Keindahan alam yang masih alami membuatnya menjadi destinasi yang istimewa.

2. Bagaimana cara mencapai Pantai Kasap di Pacitan?

Anda dapat mengikuti jalur menuju Pantai Watu Karang di Pacitan. Setelah melewati pintu masuk, belok kiri dan teruskan perjalanan hingga tiba di Pantai Kasap. Meskipun jalannya sempit, pemandangan yang menarik akan memuaskan perjalanan Anda.

3. Apa yang membuat Pantai Kasap unik dibandingkan pantai lain di Pacitan?

Pantai Kasap memiliki garis pantai sempit yang membentuk teluk berpasir, dikelilingi oleh tebing tinggi di sisi kanan dan kiri. Kombinasi antara pasir putih dan ombak yang kuat menciptakan panorama yang menarik dan berbeda dari pantai lain di Pacitan.

4. Apakah Pantai Kasap cocok untuk berselancar?

Ya, Pantai Kasap cocok untuk para pecinta selancar. Ombak yang kuat dan menggelombang tinggi menjadikannya tempat yang menarik untuk berselancar. Bagi mereka yang ingin mengejar ombak, pantai ini dapat menjadi pilihan yang memuaskan.

5. Apa saja fasilitas yang tersedia di Pantai Kasap?

Di Pantai Kasap, Anda dapat menemukan tempat pelelangan ikan (TPI) tempat nelayan menjual hasil tangkapan laut. Selain itu, tersedia homestay di sekitar pantai untuk penginapan. Anda juga bisa menyewa perahu nelayan untuk menjelajahi Sungai Cokel yang terhubung dengan pantai.

6. Apa spot menarik yang bisa dijelajahi di sekitar Pantai Kasap?

Pantai Kasap memiliki beberapa spot menarik, seperti pemandangan dari atas bukit yang menyerupai Pantai Raja Ampat, hamparan pasir putih yang luas, dan pemandangan matahari terbenam yang indah.

7. Apakah ada biaya tiket masuk ke Pantai Kasap?

Ya, untuk masuk ke Pantai Kasap, Anda perlu membayar tiket masuk sebesar Rp. 7.000,-. Tiket ini bisa diperoleh di loket pembelian karcis masuk ke tempat wisata Pantai Watu Karang.

8. Kapan waktu terbaik untuk mengunjungi Pantai Kasap?

Waktu terbaik untuk mengunjungi Pantai Kasap adalah saat musim kemarau, sekitar bulan April hingga September. Pada periode ini, cuaca umumnya cerah dan air laut relatif tenang.

9. Bagaimana cara menjaga kebersihan Pantai Kasap?

Sebagai pengunjung yang bertanggung jawab, Anda diharapkan untuk menjaga kebersihan pantai dengan tidak meninggalkan sampah. Selalu bawa pulang sampah Anda dan ikuti pedoman yang ditetapkan oleh pihak pengelola pantai.

10. Apakah ada akomodasi lain di sekitar Pantai Kasap?

Selain homestay, terdapat juga beberapa akomodasi lain di dekat Pantai Kasap. Anda dapat mencari penginapan di sekitar kawasan Pacitan yang memiliki akses mudah ke pantai tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *