Pantai Surumanis merupakan salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Kebumen yang tidak pernah sepi pengunjung. Sama seperti wisata pantai lainnya, pantai ini menawarkan berbagai spot menarik dengan fasilitas yang lengkap.
Harga Tiket Masuk ke Pantai Surumanis
Untuk bisa masuk dan menikmati keindahan yang ditawarkan Pantai Surumanis, Anda tidak perlu khawatir dengan harga tiket masuknya. Karena harga tiket masuk ke pantai ini tidak akan menguras kantong Anda.
Harga tiket untuk perorangan hanya Rp.5.000,-. Namun Anda juga akan dikenakan biaya parkir kendaraan Rp. 3.000,- untuk sepeda motor dan Rp. Rp.7.000,- untuk kendaraan roda empat.
Dengan mengeluarkan uang sekitar Rp.8000,- sampai Rp. 15.000,- Anda sudah bisa menikmati semua panorama di tempat wisata tersebut.
Rute ke Pantai Surumanis
Jika Anda datang dari Pantai Suwuk, maka Anda cukup jalan lurus menuju arah ke pantai Menganti. Saat menuju arah pantai Menganti, Anda akan dipertemukan dengan jalan tanjakan yang tajam dengan dua jalur.
Setelah Anda melewati tanjakan tajam, maka akan menemukan sebuah bengkel yang berada di selatan jalan atau d ikiri jalan. Di situ terdapat sebuah gang kecil, Anda bisa masuk dan mengikuti arah tersebut untuk menuju ke Pantai Surumanis.
Anda disarankan untuk tidak datang pada saat cuaca hujan, karena medannya yang cukup sulit. Medan perjalannya sangat sempit dan berupa jalan setapak. Jalan setapak yang naik turun, maka sulit untuk dilewati kedua kendaraan bermotor yang berpapasan.
Maps Pantai Surumanis
Fasilitas Pantai Surumanis
Sebuah destinasi wisata tentunya akan semakin diminati pengunjung jika memiliki fasilitas memadai. Dengan fasilitas yang lengkap akan menambah kenyamanan pengunjung untuk berlama-lama menikmati hari liburnya di tempat wisata tersebut.
Pantai Surumanis menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, antara lain:
- Tempat parkir yang luas
- Toilet umum/ kamar mandi
- Mushola
- Mini resto seafood
- Gazebo
- Spot foto menarik dan kekinian
- Ayunan
- Anak tangga
Spot Menarik Pantai Surumanis
Ingin menikmati suasana pantai yang masih asri? Pantai Surumanis menjadi jawabannya. Selain menghadirkan panorama yang indah dengan dihiasi perbukitan dan tebing-tebing karang. Tempat wisata ini juga memiliki banyak spot menarik yang instagramable.
- Bukit di sebelah pantai
Bukit yang ditanami pepohonan hijau ini menjadikan pantai Pantai Surumanis semakin menarik untuk dikunjungi. Bukit-bukit tersebut bisa dijadikan sebagai background foto yang instagramable bagi wisatawan.
Tidak hanya itu saja, dengan adanya bukit-bukit tersebut menjadikan pantai ini menjadi sejuk dan asri. Tempat ini bisa dijadikan sebagai referensi terbaik bagi Anda yang mendambakan liburan ke pantai yang masih alami untuk mendapat ketenangan.
- Tebing-tebing karang
Keindahan tebing-tebing karang di area pantai juga tidak kalah menariknya. Keunikan dan panorama indah dari tebing-tebing ini tidak akan Anda dapatkan di pantai-pantai lainnya. Anda bisa berkunjung pada waktu pagi atau sore hari untuk menyaksikan pemandangan yang lebih eksotik.
- Pasir berwarna kehitam-hitaman
Seperti wisata pantai selatan yang lainnya, pantai ini memiliki ombak laut yang besar dan berwarna kebiru-biruan. Air lautnya yang sangat jernih dengan pasir berwarna kehitam-hitaman menjadikan Anda akan betah berlama-lama bermain di pantai tersebut.
Maka tidak heran jika pantai ini merupakan salah satu surganya bagi wisatawan yang berburu tempat foto kekinian. Karena tempat wisata ini menawarkan background panorama yang masih sangat alami.
Selain itu masih banyak spot-spot foto menarik lainnya yang bisa Anda gunakan untuk mengabadikan momen indah saat berwisata di Pantai Serumanis. Anda akan memperoleh hasil foto yang unik dan instagramable.
Seorang pemuda yang menyukai kegiatan blogging.